Cucak Ijo Tergelar 6 Sesi di Latber Sabtu Gantangan PTB Lestari, Semar Raih Double Winner

Cucak Semar saat menjuarai laga sesi ketiga

Cucak Ijo Tergelar 6 Sesi di Latber Sabtu Gantangan PTB Lestari, Semar Raih Double Winner

Latber rutin di gantangan PTB Lestari Enterprise, Pekayon, Bekasi, pada hari Sabtu, 22 Oktober 2022 kemarin dibanjiri Ijo mania. Suasana laga kelas Cucak Ijo terlihat begitu ramai dan tergelar hingga 6 sesi. Persaingan yang terjadi pada setiap kelasnya juga nampak begitu ketat. Meskipun pada sore kemarin cuaca di lokasi gantangan kurang begitu bersahabat bagi burung Cucak Ijo karena diselimuti mendung gelap. Namun hal itu tak menyurutkan semangat ijo mania yang hadir untuk tetap melagakan gacoannya hingga acara selesai. Seperti yang dilakukan Mr. Riyan dari team IFC yang menurunkan amunisi andalannya bernama Semar hingga 4 sesi. Dari 4 sesi tersebut, Semar berhasil menduduki peringkat juara satu sebanyak dua kali alias double winner.

Suasana laga di kelas Cucak Ijo B
Cucak Ijo Semar saat menjuarai laga sesi pertama

Kemenangan pertama didapatkannya saat berlaga pada sesi pertama atau kelas Losgan A. Sedangkan kemenangan kedua diraihnya saat berlaga di sesi ketiga atau kelas Losgan C. Sementara pada sesi kedua dan keempat, Semar yang dalam latber kali ini di gantangan oleh Mr. Mail menduduki peringkat Runner up. Pada laga sesi kedua tersebut, Semar dikalahkan oleh Bandit milik Mr. Dwi dari Residence Bird. Sedangkan pada laga sesi keempat, peringkat juara satu berhasil diduduki oleh burung bernama Edan Anyar milik Mr. Yogi dari team Hore.

Cucak Ijo Bandit saat menjuarai laga sesi kedua

Sementara itu, amunisi andalan Mr. Agung dari team MAKA SF/IMS yang diberinama Ogoh-Ogoh akhirnya berhasil menduduki peringkat juara satu saat berlaga di sesi kelima. Setelah mengalami kegagalan sejak pada sesi pertama hingga keempat, akhirnya Ogoh-Ogoh mampu menunjukkan performa terbaiknya di kelas Cucak Ijo losgan E. Hal yang sama juga dialami oleh amunisi milik Mr. Ari dari The Black Team yang bernama Rolek. Pada sesi pertama hingga kelima, Rolek hanya menduduki peringkat kedua, ketiga, keempat dan kelima. Barulah pada sesi penutup atau kelas Cucak Ijo Losgan F, Rolek berhasil menduduki peringkat juara satu.

Ogoh-ogoh saat menjuarai kelas Cucak Ijo sesi kelima
Rolek saat menjuarai kelas Cucak Ijo sesi keenam

Dan di kelas Murai Batu, amunisi bernama RoboCop milik Mr. Hanura dari The Black Team juga berhasil menduduki peringkat juara satu sebanyak dua kali berturut-turut alias double winner. Atas kemenangan para juara pada latber kali ini, Mr. Topik selalu ketua PTB Lestari Enterprise mengucapkan selamat dan sukses. Selain itu ia juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran seluruh peserta dan mengundang kembali untuk mengikuti gelaran rutin berikutnya setiap hari Sabtu.

Murai Batu RoboCop berhasil double winner

 

Butuh bantuan?
Exit mobile version