The Black Team Berhasil Dinobatkan Sebagai Juara 1 Liga Cucak Hijau di Gelaran Final Liga Cucak Hijau Gantangan BR Enterprise

Gelaran Final Liga Cucak Hijau di Gantangan BR Enterprise yang digelar pada hari Sabtu, 6 Maret 2021 kemarin berhasil menobatkan The Black Team sebagai juara 1 Liga Cucak Hijau. Dalam gelaran kali ini, tim The Black Team berhasil menduduki puncak podium selama lebih dari 1 Bulan. Keberhasilan tim The Black Team guna meraih juara 1 Liga Cucak Hijau tersebut, tak lepas dari kekompakan tim yang terbilang cukup istimewa. Bukti kekompakan tersebut terlihat dengan mampu menjuarai Liga tersebut dengan mengumpulkan poin sebesar 5.340.

Dan digelaran Final kali ini juga menjadi ajang silaturahmi seluruh Cucak Hijau Mania dari seputaran Bekasi. Pasalnya, dalam 6 laga dikelas Cucak Hijau, semua nomor gantangan nyaris penuh meski digelaran kali ini hanya 2 kelas yang memakai sistem 36G. Walaupun begitu, gelaran kali ini terbilang cukup sukses dengan dihadiri lebih dari 500 lebih peserta.

Sementara Tim Sanggar Ijo dan Tim Pekayon SF harus puas duduk diurutan podium juara 2 dan 3

Sedangkan diposisi kedua dan ketiga berhasil ditempati oleh tim Sanggar Ijo dan Pekayon SF dengan masing-masing mengumpulkan point sebesar 5.060 dan 1.130. Keberhasilan tim Sanggar Ijo yang dikomandoi oleh Ki Joyo Sutrisno sebagai Runner Up digelaran Liga kali ini tak lepas dari penampilan 2 gaco andalannya yang diberi nama Rombeng dan Jabro. Selama gelaran Liga yang berlangsung dalam kurun waktu 2 bulan tersebut, 2 gaco andalan tim Sanggar Ijo mampu tampil stabil dengan sering bercokol dipodium 1, 2 dan 3.

Juara dikelas Cucak Hijau Radjawali 36G A

Penampilan apik juga mampu diperlihatkan Lovebird yang diberi nama Jelita saat berlaga dikelas Dewasa Fighter. Dalam laga tersebut, Jelita yang merupakan salah satu gaco andalan tim Buser SF Bekasi tersebut mampu menduduki podium 1, 1 dan 3.

Lovebird Jelita berhasil raih podium 1, 1 dan 3 digelaran kali ini

Keberhasilan Jelita yang pertama mampu diraih pada saat ia berlaga dikelas Lovebird Dewasa Fighter 700 Losgant BR. Dalam laga tersebut, Jelita mampu menduduki puncak podium juara 1 dengan mengumpulkan point sebesar 650 lebih.

Juara 1 dikelas Lovebird Dewasa Fighter 700 Losgant BR

Sementara dalam laga dikelas Lovebird Dewasa Fighter 685 Lostgan 1 Juta yang tergelar 2 sesi tersebut, Jelita berhasil menduduki puncak podium juara 1 dan juara 3. Penampilan apik Jelita mampu diperlihatkan pada saat ia berlaga disesi yang pertama. Dilaga tersebut, Jelita berhasil menduduki puncak podium sementara dengan mengumpulkan point sebesar 480. Tak hanya sampai disitu saja, disesi yang kedua Jelita kembali menunjukkan performa terbaiknya, meski dilaga tersebut ia hanya puas menduduki podium juara 3 dengan mengumpulkan point sebesar 415.

Juara 1 dikelas Lovebird Dewasa Fighter 685 Losgant 1 Juta

Dalam gelaran kali ini juga menobatkan Cetar Goyang, yang merupakan gaco andalan Mr. Rizal Jr dari tim Faza SF sebagai peraih predikat Best of The Best dikategori Lovebird Dewasa Fighter setelah ia mampu tampil apik dilaga pamungkas tersebut. Dalam laga tersebut, Cetar Goyang berhasil meraih bendera kincer A dengan mengumpulkan point sebesar 500 lebih.

Lovebird Getar Goyang berhasil meraih predikat BOB dikategori Lovebird Dewasa Fighter

Atas keberhasilan seluruh peraih jawara dalam gelaran kali ini, khususnya untuk The Black Team, Mr. Topik selaku ketua gantangan BR Enterpirse tersebut mengucapkan selamat dan sukses. Ucapan terima kasih juga ia sampaikan kepada seluruh peserta yang sudah hadir dan mengikuti laga demi laga meski ditengah-tengah gelaran sempat terhambat dikarenakan hujan lebat yang mengguyur wilayah Bekasi. Tak lupa, permohonan maaf juga ia sampaikan kepada seluruh peserta yang sudah hadir, bilamana selama gelaran kali ini berlangsung terdapat kesalahan maupun kekurangannya.

Juara 1 dikelas Lovebird Dewasa Fighter 685 Losgant Pekayon
Juara 1 dikelas Murai Batu Radjawali 36G A
Juara 1 dikelas Lovebird Paud Up 1.810 Losgant Pekayon
Juara 1 dikelas Lovebird Paud Up 1.810 Losgant BMW A
Juara dikelas Lovebird Paud Pemula Point 1.510 Losgant Pekayon
Juara dikelas Murai Batu Radjawali 36G B
Juara 1 dikelas Cucak Hijau Radjawali 36G B
Butuh bantuan?
Exit mobile version