KONECT & CMK semakin Solid, Jendral Mbeling & Kempyeng Berbagi Podium.

Semakin berjamurnya komunitas burung di Indonesia membuat persaingan antara team seakan tak pernah berhenti untuk mendapatkan yang terbaik. Namun berbeda dengan Komunitas Cendeter Indonesia yang ada di Jawa Timur Khususnya Plat AG tepatnya Nganjuk maupun Kediri, kedua Komunitas ini malah memperlihatkan ke solid an antar sesama anggota tim Konect (Komunitas Cendet Mania Nganjuk) dengan CMK (Cendet Mania Kediri).

Juara 1 Kelas Cendet A

Pada gelaran Launching lokasi gantangan Panji 14 yang baru berada di Gurah-Kediri, Minggu, 13 Maret 2021 keduanya berbagi podium dalam sesi A maupun B. Masing – masing Komunitas ini menurunkan gacoan terbaiknya, tim Konect menurunkan Sekartaji sedangkan tim CMK menurunkan Tragedi keduanya pun juga berhasil meraih podium.

Foto Bersama Konect & CMK

“Memang kita kalau di gantangan adalah lawan namun ketika sudah turun dari gantangan kita adalah saudara, tertawa bersama bahkan minum kopi pun terkadang join,” Ujar Cak Di dari CMK.

Murai Batu Kempyeng milik Cimoth

Selain Kelas Cendet ada juga kelas yang tak kalah seru yaitu kelas Murai Batu Gembung & Murai Batu Non Gembung. Di sesi Murai Batu Gembung gacoan Milik Cimot (Tekad SF) yang juga tergabung di Komunitas CMG ( Community of Murai Gembung) dengan nama Kempyeng finish di podium 3 & 4 pada sesi B maupun C.

Jendral Mbeling milik Prastyo (Garangan SF)

Sedangkan di kelas Murai Batu Non Gembung gacoan milik Prastyo bernama Jendral Mbeling yang waktu lalu sempat viral dari tim Garangan SF  juga masih berhasil meraih podium penuh dalam 3 kelas Murai Batu Non Gembung, dengan hasil akhir kelas A juara 2, kelas B juara 3 & kelas C berada di puncak Podium.

Butuh bantuan?
Exit mobile version