BUPATI HSS CUP VII TIKET TERJUAL 1045

Media Radjawali-Gelaran Lomba Burung Berkicau Bupati HSS CUP VII pada Minggu 5 Desember 2021 di Kota Kandangan sukses besar. Dari 32 race yang dilombakan sebanyak 1045 tiket terjual. Gelaran yang dihadiri para kicau mania dari berbagai daerah tersebut dikawal oleh juri Radjawali Indonesia. Bupati HSS H Achmad Fikry yang membuka acara menyampaikan bahwa peserta harus tertib dalam menjalankan protokol kesehatan. Selain itu beliau juga berpesan agar berlomba secara sportif.

“Ini masih masa pandemi covid 19 jadi semua peserta wajib mematuhi protokol kesehatan. Selain itu tentunya juga harus berlomba secara sportif,” ujarnya.

Disisi lain bupati juga berpesan kepada para kicau mania untuk melestarikan burung lomba dengan cara ternak. Sebab dengan begitu populasi akan terus terjaga. “Populasi burung di Kalimantan khususnya murai Borneo dan cucak hijau semakin menurun. Untuk itu saat ini dilarang masyarakat berburu, salah satunya adalah para pelaku dunia kicau harus beternak,” tambahnya.

Sementara itu dari sejumlah tim yang bertanding akhirny gelaran Bupati HSS CUP VII menobatkan Meratus BC dan 6789 SF sebagai yang terbaik. Meratus BC melenggang dengan tenang tanpa perlawanan dari sesi awal. Akhirnya berhasil mengumpulkan poin 2410 dan dinobatkan sebagai yang terbaik Bird Club.

“Ini nostalgia kawan kawan Meratus BC yang sudah lama vakum. Alhamdulillah masih solid,” terang Don Soebi salah satu tokoh Meratus BC.

Sedangkan 6789 SF Rantau memboyong piala perseorangan setelah bejibaku dengan Alay SF Barabi. Dengan persaingan ketat sejak awal lomba akhirnya 6789 SF unggul sekitar 200 poin untuk menentukan kemenangan. Tim yang dikomandoi H Harus tersebut berhak atas piala SF Bupati HSS CUP VII di Kandangan.

Dari semua kelas yang dipertandingkan akhirnya juri menempatkan beberap burung sebagai yang terbaik. Murai Borneo diraih oleh Jabrix Alay SF Barabai, Love Bird dewasa adalah Mandalika 21 gacoan Arif 21 Banjarmasin, Love Bird Balibu diraih Pamatan 6789 SF.

Sedangkan burung lain yang juga dinobatkan terbaik adalah Brigarir Love Bird koslet ini menjuarai kelas loss poin, konin menempatkan dua burung sama sama meraih poin sama yaitu Raja Agax dan Arona. Kenari menempatkan Bon Bon milik Mulkedu, Cucak Hijau Abduh, milik Adur, Kacer Lapindo milik M Syafi i Barabai dan Cambas Play Boy Meratus BC.(isuurKalsel)

Butuh bantuan?
Exit mobile version